Telepon : (0272) 321020 Fax : (0272) 321104
rsupsoeradji_klaten@yahoo.com -

Tetap Sehat Saat Work From Home (WFH)

Tim Humas RSST – Semakin banyaknya penderita COVID-19 yang terus bertambah dari hari ke hari, dan demi mengurangi penyebaran COVID-19, maka banyak perusahan memperbolehkan karyawannya untuk bekerja dari rumah atau Work From Home (WFH). Walaupun terdengar menyenangkan, bekerja dari rumah bisa jadi perkara yang sulit dan membuat kita lupa menerapkan pola hidup sehat.

Work From Home (WFH) bukan menjadi alasan untuk menghabiskan sisa waktu setelah bekerja dengan hanya tiduran atau mengonsumsi camilan sambil menonton TV. Selain bisa menurunkan produktivitas, kebiasaan tersebut juga bisa mempengaruhi kesehatan.

Oleh karena itu, alangkah baiknya jika tetap disiplin menerapkan pola hidup sehat, apalagi di saat terjadinya wabah infeksi Virus Corona seperti sekarang. Cara menerapkannya pun terbilang mudah untuk dilakukan.

Tetap Sehat Saat Work from Home (WFH)

Berikut ini adalah beberapa kegiatan sederhana yang bisa diterapkan atau dilakukan selama menjalani WFH agar tubuh tetap sehat :

  1. Tetap Bangun Pagi dan Sarapan

Selama WFH, kita memang dapat bangun lebih siang daripada biasanya. Namun, penting untuk membiasakan diri tetap bangun pagi, supaya pola tidur tetap teratur dan kesehatan dapat lebih terjaga.

Selain itu, apabila bangun pagi, kita jadi memiliki waktu tambahan untuk memasak makanan sehat dan bisa menikmati waktu sarapan. Sarapan yang sehat dan santai tidak hanya dapat memberikan energi hingga siang hari, tapi juga bisa menyiapkan pikiran untuk lebih fokus saat bekerja.

  1. Berjemur di Pagi Hari

Selain sarapan, kita juga disarankan untuk berjemur di pagi hari. Kebiasaan ini tidak hanya dapat meningkatkan kesehatan tulang, tetapi juga mampu membuat suasana hati menjadi lebih baik dan tenang tentunya. Sehingga hal ini tentu akan memberikan pengaruh yang positif terhadap kinerja selama menjalani WFH.

  1. Duduk dengan Posisi yang Benar

Saat WFH, posisi bekerja memang lebih bebas, bahkan sambil tengkurap di tempat tidur pun bisa. Namun, sebaiknya tetap bekerja dengan posisi duduk layaknya sedang bekerja di kantor, yaitu dengan kursi dan meja.

Walaupun awalnya terasa lebih nyaman, bekerja sambil berbaring atau tengkurap terlalu lama bisa meningkatkan risiko sakit punggung, leher, atau bahu, karena otot-otot di bagian tersebut menjadi kaku. Selain itu, kita disarankan untuk berdiri dan berjalan atau melakukan peregangan paling tidak 1 (satu) jam sekali. Cara ini berguna untuk mengurangi ketegangan otot-otot yang cukup lama bertahan di posisi yang sama.

  1. Konsumsi Makanan Sehat

Agar daya tahan tubuh dan kesehatan tetap terjaga, konsumsilah makanan sehat dengan kandungan gizi yang seimbang, yaitu mengandung protein, karbohidrat, lemak baik, serat, mineral, dan vitamin.

Dengan adanya waktu di rumah yang lebih banyak, kita juga bisa lebih sering memasak. Dan cobalah beragam resep makanan sehat sehingga menu makanan kita bervariasi dan tidak cepat bosan.

Selain itu, tidak adanya batasan waktu seperti di kantor bisa membuat jadwal makan menjadi berubah selama WFH. Sebisa mungkin, tetap jaga jadwal makan seperti biasa untuk menghindari masalah pencernaan, seperti naiknya asam lambung.

  1. Batasi dan Bijak Dalam Memilih Camilan yang Dikonsumsi

Godaan untuk mengonsumsi camilan yang gurih dan manis memang cenderung lebih besar selama menjalani WFH. Namun, sebaiknya kita tetap membatasi konsumsi camilan, terutama yang tinggi kalori dan gula, agar berat badan tetap terkontrol.

Mengudap makanan seperti keripik kentang, coklat, atau snack ringan lainnya mungkin bisa membuat kita jadi lebih semangat untuk sesaat. Namun, penelitian membuktikan camilan ini justru bisa membuat kita mudah lelah dan sulit berkonsentrasi. Ini tentunya bisa membuat kegiatan WFH jadi tidak lancar. Jika merasa lapar di tengah bekerja, pilihlah camilan sehat, seperti buah, kacang-kacangan, yoghurt, atau produk olahan susu rendah lemak. Selain bisa mengatasi lapar, camilan ini juga bisa memberikan nutrisi yang baik untuk tubuh.

  1. Olahraga Rutin

Agar tubuh dan pikiran tetap sehat selama menjalani WFH, kita harus tetap meluangkan waktu sejenak untuk berolahraga. Ada beberapa olahraga yang bisa dilakukan di rumah yang bisa kita lakukan, antara lain mulai dari yoga, push up, senam aerobik, lompat tali, hingga Zumba.

Jika membutuhkan bimbingan dari ahlinya, maka ikutilah tutorial olahraga online yang tersedia di berbagai platform media sosial. Selain itu, kita juga boleh, lari pagi di luar rumah. Namun, ada syaratnya. Tetap terapkan physical distancing, yaitu menjaga jarak 1-3 meter dari orang-orang di sekitar.

  1. Jangan Lupakan Kontak Sosial

Walaupun berada di tengah kenyamanan rumah, lama-kelamaan mungkin kita akan merasakan jenuh dan kesepian. Hal tersebut mungkin sesuatu yang wajar, interaksi sosial pada saat bekerja di rumah tentunya akan jadi lebih sedikit dibandingkan saat kita bekerja di kantor.

Terlebih lagi, berita-berita wabah yang dilihat di TV atau media sosial bisa saja membuat resah. Oleh karenanya harus hati-hati, ini dapat berpengaruh pada kesehatan mental. Di saat seperti ini, kita membutuhkan dukungan dan interaksi dengan orang-orang terdekat untuk memperbaiki mood dan meredakan kekhawatiran.

WFH memang bisa membuat kita memiliki lebih banyak waktu senggang di rumah. Namun, tidak jarang orang menjadi terlena akan kelebihan waktu ini dan memanfaatkannya untuk bersantai-santai seharian.

Oleh karenanya jadikan WFH sebagai kesempatan untuk menjalani gaya hidup yang sehat. Memang dalam mempraktikan hal ini tidak semudah yang dibayangkan. Namun, dengan disiplin dan fokus, WFH yang produktif dan sehat bukan tidak mungkin untuk dicapai. (Dn)

 

 

 

 

 

Referensi :

  1. https://www.who.int/indonesia
  2. https://www.alodokter.com
PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com
Skip to content