Telepon : (0272) 321020 Fax : (0272) 321104
rsupsoeradji_klaten@yahoo.com -

Protokol Masuk Rumah Setelah Berpergian di Masa Pandemi COVID-19

Tim PKRS RSST – Masa pandemi COVID-19 hingga saat ini belum berakhir. Seharusnya kita memang tinggal di rumah untuk memutus rantai penyabaran Virus Corona, ini juga merupakan himbauan pemerintah agar kita mendukung penyelesaian masalah pandemi global ini. Namun kenyataannya tidak semua orang bisa tetap di rumah, pasalnya kebutuhan orang berbeda-beda. Ada yang harus membeli kebutuhan, seperti bahan makanan, obat-obatan, atau untuk urusan mendesak lainnya. Meskipun sudah ada instansi atau perusahaan yang sudah memberlakukan WFH (Work From Home), namun masih tetap ada yang meminta karyawannya bekerja di luar rumah. Terlebih pekerja harian yang harus tetap bekerja di luar rumah untuk memenuhi kebutuhannya.

Oleh karena itu, guna mencegah penyebaran Virus Corona di dalam rumah, ada beberapa hal yang perlu dilakukan ketika sampai di rumah setelah bepergian atau yang terpaksa bekerja di luar rumah. Berikut informasi disampaikan sesuai dengan protokol kesehatan yang dikutip dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Kementerian Kesehatan RI.

  1. Lepas sepatu sebelum masuk rumah.

Sebaiknya tidak membiasakan membawa masuk kedua sepatu yang telah dipakai dalam rumah karena benda tersebut bisa membawa kuman dan beprotensi membawa Virus Corona. Lebih baik jika setelah dilepas sepatu segera semprot dengan cairan disinfektan.

  1. Jangan sentuh apapun sebelum mencuci tangan.

Sebaiknya setelah berpergian mencuci kaki dan tangan terlebih dahulu sebelum menyentuh sesuatu benda.

  1. Lepas pakaian dan segera masukkan dalam keranjang.

Segera setelah mencuci tangan dan kaki, lepas pakaian yang dipakai dari luar rumah dan pisahkan dari pakaian rumah. Jika perlu segera cuci dengan deterjan, karena menurut juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19, dr. Achmad Yurianto Virus Corona mudah hancur bila terkena deterjen.

  1. Letakkan barang bawaan dalam suatu kotak.

Siapkan satu kotak khusus untuk meletakkan barang-barang yang dibawa dari luar rumah. Misal tas, dompet, kunci, buku, dan lain-lain dan segera semprot dengan cairan disinfektan.

  1. Segera mandi

Bersihkan tubuh dari ujung kepala sampai kaki. Sabun dan air dapat meluruhkan semua bakteri, kuman dan virus.

  1. Jika tidak langsung mandi, pastikan cuci semua area kulit yang terkena paparan udara luar.

Diusahakan setelah berpergian segera membersihkan tubuh atau mandi, namun jika tidak bisa dilakukan tetap bersihkan area kulit yang terkena paparan udara luar, seperti wajah, tangan, dan kaki.

  1. Bersihkan handphone dan kacamata dengan disinfektan dan tisu.

Untuk kacamata jika perlu cuci dengan sabun dan air mengalir lalu dilap dengan tisu atau lap khusus kacamata.

  1. Bersihkan permukaan benda yang kamu bawa dari luar dengan disinfektan.

Kandungan alkohol serta konsentrasi biosida yang tinggi dalam cairan disinfektan diyakini efektif untuk membunuh bakteri, virus, kuman, dan mikroorganisme pada permukaan benda mati apa pun, yang menjadi perantara virus atau bakteri berbahaya, bila dihirup atau disentuh manusia.

Jika tubuh sudah dibersihkan dan mengenakan pakaian yang bersih, kita bisa menyapa dan berkumpul dengan anggota keluarga.

Protokol Keluar Rumah di Masa Pandemi COVID-19

Jika ada protokol masuk rumah setelah berpergian maka ada protokol keluar rumah saat pandemi COVID-19 untuk menurunkan risiko penyebaran Virus Corona di dalam rumah. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Indonesia telah merilis Protokol Petunjuk Aman Saat Keluar Rumah. Hal yang harus diperhatikan, yaitu :

Beberapa hal yang harus diperhatikan, antara lain :

  1. Pakai jaket atau baju lengan panjang.
  2. Tidak perlu memakai aksesori, seperti gelang, cincin, atau anting.
  3. Kenakan masker
  4. Usahakan untuk tidak menggunakan transportasi umum.
  5. Gunakan tisu di jari untuk menyentuh permukaan apa pun.
  6. Terapkan etika batuk atau bersin yang benar, seperti menggunakan siku bagian dalam untuk menutup mulut.
  7. Usahakan bertransaksi dengan uang non-tunai.
  8. Senantiasa mencuci tangan, atau gunakan hand sanitizer setelah menyentuh benda dan permukaan apa pun.
  9. Tidak menyentuh wajah sampai tangan benar-benar bersih
  10. Jaga jarak aman dengan orang lain, yakni minimal 2 meter.

Harapan besar dengan melakukan protokol masuk dan keluar rumah saat pandemi COVID-19 sesuai anjuran pemerintah tersebut, kita dapat membantu menghentikan penyebaran berbagai macam bakteri atau virus, termasuk Virus Corona, di dalam rumah. Namun, pada akhirnya, berdiam di rumah menjadi cara paling efektif untuk melindungi diri dan orang lain dari Virus Corona. (Lt)

 

 

 

 

 

Referensi :

  1. https://www.idntimes.com/news/indonesia/santi-dewi/ini-8-protokol-masuk-rumah-usai-bepergian-di-masa-pandemi-covid/5
  2. https://www.sehatq.com/artikel/hal-yang-perlu-dilakukan-ketika-sampai-di-rumah-setelah-bepergian-di-tengah-wabah-virus-corona
  3. https://www.sehatq.com/artikel/jarak-aman-saat-pandemi-corona-jika-terpaksa-keluar-rumah
  4. https://www.kemkes.go.id/article/view/20031600003/Protokol-Kesehatan-COVID-19.html
  5. https://www.okezone.com/tren/read/2020/03/31/620/2191607/cara-aman-keluar-rumah-ketika-harus-cari-nafkah-saat-pandemi-corona
  6. https://www.ayobandung.com/read/2020/04/07/85178/cegah-corona-protokol-keluar-rumah-ini-harus-dipatuhi
PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com
Skip to content