Telepon : (0272) 321020 Fax : (0272) 321104
rsupsoeradji_klaten@yahoo.com -

Bersatu Bangun Bangsa! Sumpah Pemuda Ke 94 Tahun 2022

Sumpah Pemuda adalah momen bersejarah bagi bangsa Indonesia karena menjadi tonggak dimulainya pergerakan organisasi pemuda yang kita peringati setiap tahunnya. Peringatan Sumpah Pemuda ke 94 tahun 2022 ini mengambil tema “Bersatu Bangun Bangsa”. Tema ini memberikan  pesan  mendalam  bahwa  bersatu padu adalah harga mati yang harus  dikuatkan  untuk  membangun ketangguhan, dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan  pembangunan  peradaban  yang  unggul   sebagai   eksistensi bangsa Indorıeeia. Tema ini menjadi pengejawantahan nilai agung Sumpah Pemuda dalam konteks kekinian dan yang akan datang.
Peringatan Hari Sumpah Pemuda di RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro kali ini sedikit berbeda. Selama pandemi upacara biasanya dilakukan secara daring melalui streaming, namun kali ini RSST kembali memperingati Hari sumpah pemuda dengan menyelenggarakan upacara bendera secara langsung bertempat di halaman depan rumah sakit dengan diikuti seluruh civitas hospitalia yang mengenakan pakaian adat nusantara ataupun pakaian khas pejuang bangsa. Upacara pimpin lansung oleh Direktur Utama RSST, dr. Endang Widyaswati, M.Kes selaku pembina upacara. Sebagai amanat pembina upacara beliau membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga serta mengajak seluruh civitas hospitalia untuk menjadikan  momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda yang Ke-94 ini sebagai momentum untuk meningkatkan semangat kita bersama dalam membangun bangsa. Pada kesempatan peringatan Hari Sumpah pemuda ini disampaikan pula Piagam Penghargaan yang diterima oleh RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten dalam Penilaian Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban Satuan Kerja Badan Layanan Umum (BLU) Bendahara Pengeluaran dan Bendahara Penerimaan Periode Desember 2021 s.d. Agustus 2022 Lingkup Wilayah Kerja KPPN Klaten.

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com
Skip to content